Selasa, 09 Agustus 2011

SPAGHETTI AGLIO dengan AYAM PANGGANG


Bahan :
-   100 g spaghetti, rebus hingga matang dan tiriskan
-   1 buah cabe merah
-   3 siung bawang putih
-   100 g ayam bagian dada
-   3 sdm olive oil
-   Garam dan merica secukupnya

Cara membuat :
1.  Iris tipis cabe merah, bawang putih dan daun basil
2.  Siapkan penggorengan dan panaskan, beri 2 sdm olive oil
3.  Tumis bawang putih hingga harum dan berwarna kecokelatan. Masukkan cabe merah tumis sebentar.
4.  Masukkan pasta tambahan daun basil aduk rata. Bumbui dengan garam dan lada
5.  Tambahkan sedikit air agar pasta tidak terlalu kering

AYAM PANGGANG :
1.  Lumuri ayam dengan olive oil, garam, lada hingga  rata.
2.  Panggang dengan suhu 2000C selama 15 menit
3.  Setelah matang angkat ayam lalu potong tipis dan sajikan bersama-sama dengan spaghetti. Hidangkan selagi hangat



Sumber : Majalah Selera

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

LinkWithin

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...
Selamat Datang Di Blog Resep Masakan Keluarga

Resep Pilihan ........

My Ping in TotalPing.com